DEWAN Mahasiswa (Dema) Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Parepare menggelar Porseni dan Silaturrahmi BEM STAIN Se-Ajatappareng. Pembukaan kegiatan dolaksanakan di Aula Kampus STAIN Parepare, Senin (14/12/2015).
Kegiatan tersebut di hadiri oleh Pemerintah Kota Parepare yang diwakili oleh Kadis Pendidikan, Ketua DPRD, dan Ketua KNPI Kota Parepare.
Rencanya kegiatan tersebut akan berlangsung selama 7 hari, yaitu dari tanggal 14-20 Desember 2015. Dalam sambutannya, Presidan Mahasiswa STAIN Parepare Nurham Sadiq memaparkan bahwa ini adalah kegiatan yang membantu pemerintah memperkenalkan Kota Parepare khususnya di wilayah Ajatappareng.
a�?Kegiatan ini kami maksudkan untuk memberikan bukti bahwa kami bersinergi dengan pemerintahan kota untuk memperkenalkan Kota Parepare dan mengajak kaum muda yang di wakili oleh pengurus BEM masing-masing kampus di luar untuk melihat betapa indahnya Kota Parepare,a�? kata Nurham Sadiq.
Selain itu, dia juga berterima kasih kepada seluruhA� pihak demi terselenggaranya acara tersebut baik dari sponsor, seluruh pengurus BEM se-Ajatappareng.
Pengurus BEM STMIK Handayani Makassar sebagai tamu spesial pada acara pembukaan tersebut karena STMIK Handayani merupakan tamu yang bukan berada pada wilayah Ajatappareng.
Report: Ardhy Zulkifli
Posting Komentar